Ihtiar ini adalah belajar, kembali mengulang pelajaran, kembali membaca dan menghafal. Setelah semuanya dilakukan, jangan lupa doa sebelum ujian. Dan sebisa mungkin jauhi ritual-ritual yang justru menjurus kepada syirik. Berikut ini kami berikan beberapa doa untuk belajar dan ujian, seperti doa agar diberikan kemudahan, Doa sebelum Menghafal, Doa Kelancaran Lisan dan Doa Memohon Tambahan Ilmu Pengetahuan.
1. Doa agar diberi kemudahan
اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً
“Allaahumma laa sahla illaa maa ja’altahu sahlan wa anta taj’alul hazna idzaa syi’ta sahlan.”
“Ya Allah! Tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya.”
(Shahih Ibnu Hibban no. 2427; Syaikh ‘Abdul Qadir Al Arna’uth menyatakan shahih dalam Takhrij Al Adzkar hal. 106)
2. Doa sebelum Menghafal
Allaahummarzuqnaa hifzol mursaliin,wa ilhaamal Ambiyaa-i,wa fahmal awliyaa-i, bikaromika yaa Akromal Akromiin Wa birohmatika yaa Arhamarroohimiin.
"Yaa Allah berikanlah kami Ingatan/hapalan para Rasul, Ilham Para Nabi, Pemahaman Para Wali, dengan Kemuliaan-Mu Wahai Zat yang Maha Mulia dan dengan Rahmat-Mu Zat Yang Maha Pengasih dan Penyayang."
2. Doa Kelancaran Lisan
Doa kelancaran lisan ini dilakukan/diucapkan oleh Nabi Musa ‘Alaihis Salam, bisa di bacakan sebelum ujian praktek atau wawancara pekerjaan.
رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي, وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي, وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي, يَفْقَهُوا قَوْلِي
“Rabbisy syrahlii shadrii, wa yassirlii amrii, wahlul ‘uqdatam millisaanii, yafqahu qaulii.”
“Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku.” QS Thaahaa : 25-28
3. Doa Memohon Tambahan Ilmu Pengetahuan
رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا
“Rabbi zidnii ‘ilmaa.”
“Ya Tuhanku, tambahkanlah kepadaku ilmu pengetahuan.” QS Thaahaa : 114
Selain doa sebelum ujian diatas, perbanyaklah berdzikir dan selalu mengingat Allah SWT.
“Ya Tuhanku, tambahkanlah kepadaku ilmu pengetahuan.” QS Thaahaa : 114
Selain doa sebelum ujian diatas, perbanyaklah berdzikir dan selalu mengingat Allah SWT.
وَقَالَ : أَحَبُّ الْكَلاَمِ إِلَى اللهِ أَرْبَعٌ: سُبْحَانَ اللهِ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ، وَلاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ، وَاللهُ أَكْبَرُ، لاَ يَضُرُّكَ بِأَيِّهِنَّ بَدَأْتَ
Rasulullah Shallallahu’ Alaihi wa Sallam bersabda: “Perkataan yang paling disenangi oleh Allah adalah empat: Subhanallah, Alhamdulillah, Laa ilaha illallah, dan Allaahu akbar. Tidak mengapa bagimu untuk memulai yang mana di antara kalimat tersebut." (Shahih Muslim no. 1685)
Doa Sebelum Ujian
“Ya Allah, berikan kami ilmu yang bermanfaat, tunjukkanlah kami yang benar itu benar agar kami bisa mengikutinya. Tunjukkanlah kami yang salah itu salah agar kami bisa menjauhinya. Maha suci Engkau, tidak ada yang Kami ketahui selain dari apa yang telah Engkau ajarkan kepada kami; Sesungguhnya Engkaulah yang Maha mengetahui lagi Maha Bijaksana”
0 komentar:
Posting Komentar